Tingkatkan Pelayanan Kesehatan, Dinkes Kaur Tahun ini Akan Bangun Puskesmas Mampu Poned.
2 min read
KHABAR PUBLIK.COM, || KAUR ~ Pemerintah kabupaten Kaur melalui Dinas Kesehatan terus berupaya untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi warganya, kepala dinas kesehatan Kaur, Darmawansyah, melalui Kabid pelayanan dan SDK, Sasmin Itadi Suhanto.M.Kes bahwa pada tahun 2022 ini kita akan membangun Puskesmas Mampu PONED di Dua kecamatan, di antaranya kecamatan Nasal dan Kaur Utara.
Pembangunan puskesmas mampu PONED ini Sebagai upaya menekan angka kematian ibu dan bayi yang baru lahir, Pemerintah Daerah Kabupaten Kaur terus meningkatkan fasilitas pelayanan kesehatan hingga di wilayah perbatasan.
Diantaranya dengan membangun fasilitas Pelayanan Obstrectic Neonatal Emergensi Dasar (PONED) di fasilitas-fasilitas kesehatan yang telah tersedia.
Menurutnya, pelayanan ini dilaksanakan di Puskesmas Induk dengan pengawasan dokter, serta menerima rujukan dari tenaga dan fasilitas kesehatan di tingkat desa ataupun masyarakat yang ingin merujuk ke rumah sakit.
“Nantinya Puskesmas ini akan melayani pasien rawat inap serta penanganan kegawat daruratan yang siaga selama 24 jam,” tuturnya.
Sasmin berharap upaya ini mampu meningkatkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat. Dan juga mampu menangani kasus kegawatdaruratan obstrectic dan neonatal di Kabupaten Kaur.
“hal ini juga merupakan upaya Pemerintah Daerah untuk mendukung program pemerintah pusat. Dulu ada yang dinamakan MDGs (Millenium Development Goals) dan sekarang SDGs (Sustainable Development Goals).
“Jadi program tersebut bertujuan untuk membentuk manusia yang mempunyai kemampuan. Dan kemampuan tersebut dimulai dari dasar. Seperti memberikan tambah darah saat ibu hamil itu juga yang harus kita pantau. Hal ini juga merupakan ikhtiar pemerintah kabupaten Kaur.menuju Kaur BERSERI tutup Sasmin
Pewarta: (Pachroul Rozi).