07/10/2024

Khabar Publik

berita selalu update dan terpercaya

Sosialisasi KPU Provinsi Dengan APPI, Tentang Peran Pers Sebagai Pilar Ke Empat Dalam Demokrasi

2 min read

KAUR, || KHABAR PUBLIK.COM — Bertempat di lantai 3 kantor Pemda kabupaten Kaur acara Sosialisasi pilkada serentak yang dilaksanakan oleh KPU Provinsi Bengkulu bekerjasama dengan Anggota organisasi APPI (Asosiasi Pengusaha Pers Indonesia) sebagai insan pers. Sabtu 28/09/24

Acara langsung dibuka oleh ketua DPP APPI Aprin Taskan Yanto SE, M,Si, dan di hadiri oleh ketua kabupaten Seluma, ketua kabupaten Bengkulu Selatan, ketua dan anggota APPI kabupaten kaur. Dengan tema Wujudkan pilkada serentak 2024 Aman, Damai, dan lancar sebagai pemilih jujur, rakyat Damai. Sabtu 28/09/2024.

Hadir sebagai Nara sumber salah satu dosen hukum UIN Bengkulu bapak Dwi Jaya Putra SH,i MH memberikan beberapa penjelasan tentang hukum pilkada dan bagaimana peran pers sebagai pilar ke empat dalam demokrasi di negara ini.

“Apa yang di sampaikan oleh beliau terhadap wartawan itu harus memberikan sosialisasi kepada masyarakat bagaiman buruknya pemimpin yang menggunakan cara pemenangan dengan mengunakan Money Politics itu tidak akan se utuhnya mengedepankan kepentingan masyarakat dan sebagai wartawan juga harus mempublish berita yang memang betul betul itu kebenaran dari kejadian sesungguhnya, jangan memberitakan berita hoaks atau menjelekan salah satu Paslon,” ujarnya.

Adapun penyampaian oleh ketua APPI kabupaten kaur Epsan Sumarli kepada KPU propinsi Bengkulu, mengucapkan “ribuan terima kasih dan terkhusus kepada ketua DPP APPI atas dilaksanakan nya sosialisasi ini di kabupaten Kaur,” tutupnya,

Di saat penutupan acara pihak KPU propinsi Bengkulu menitipkan cindera mata pilkada kepada ketua APPI kabupaten kaur , kabupaten Bengkulu Selatan dan kabupaten Seluma atas kerjanya dalam membantu dan mensukseskan pilkada serentak tahun 2024 ini

(Roni Afrizal)