14/09/2024

Khabar Publik

berita selalu update dan terpercaya

Pembangunan Sarana Pasar Harian Bintuhan Kaur, Rampung Tepat waktu.

2 min read

KAUR, || KHABAR PUBLIK.COM — Pasar Rakyat merupakan aspek penting dalam system perdagangan nasional. Pemerintah kabupaten Kaur terus mendukung program dinas Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Kaur membangun 1 unit los sebagai sarana Pasar Rakyat sebagai upaya mengangkat citra dan merawat eksistensi pasar, agar memiliki daya saing dan mampu bertahan dalam era persaingan bebas. Harmonisasi antara strategi dan implementasi program ini pun terus diperkuat untuk lebih mengoptimalkan kinerja pasar bagi perekonomian rakyat.

Kepala dinas Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Agusman Efendi mengatakan bahwa Pasar Rakyat mempunyai peran dan fungsi ganda. Selain sebagai penggerak perekonomian, pasar juga merupakan wahana interaksi sosial dan budaya masyarakat di daerah. Oleh karena itu, pembangunan dan peremajaan Pasar-Pasar Rakyat selalu mendapat perhatian, saat di bincangi di ruang kerjanya pada hari Senin 14/11/2022.

Agusman Efendi juga menyampaikan Misinya jelas, yakni bagaimana pasar dapat meningkatkan pendapatan para pedagang pasca revitalisasi. Selain itu, pasar yang telah direvitalisasi diharapkan mampu berperan sebagai penyangga ketersediaan barang kebutuhan pokok, sehingga ke depan dapat menjadi barometer stabilisasi harga pangan di tingkat nasional.

Lanjutnya, saat ini pembangunan sarana dan prasarana pasar imfres Bintuhan kecamatan Kaur Selatan, kabupaten Kaur sudah selesai dan insyaallah dapat segera di manfaatkan, pembangunan ini juga menelan anggaran dana 2 Milyaran, sehingga di harapkan mampu memenuhi kebutuhan para pedagang di pasar imfres ini.” tutup Agusman Efendi.

Pewarta: (Ongah Rozi).

Tinggalkan Balasan